Outloud / Cool Things
Feel the Sensation of Having an Android and iPhone in One Smartphone
Posted on March 16, 2017
There’s a news for all
iPhone lovers! Bukan mengenai ada aplikasi baru atau iOS baru, melainkan
sebuah case iPhone yang sangat
menarik dan canggih. Case untuk
iPhone yang dijuluki “Eye” ini memiliki screen
yang bisa juga kamu gunakan untuk foto atau pun hal lainnya. Menariknya lagi, case yang dikreasikan oleh ESTI Inc. (perusahaan start up yang didirikan oleh Joseph Savion asal Israel) ini dilengkapi
dengan perangkat Android, jadi kamu bisa merasakan sensasi memiliki iPhone dan
Android secara bersamaan di satu smartphone.
Eye case dan iPhone ini pada dasarnya bisa kamu gunakan secara terpisah, tapi perangkat ini bisa juga berinteraksi satu sama lain. Case
ini memiliki screen sendiri,
namun untuk speaker, microphone, dan
kamera tetap berasal dari sumber yang sama dengan iPhone milikmu. Selain itu,
Eye case ini memiliki NFC chip, IR blaster, dual SIM, dan slot
untuk microSD. Dengan begitu, storage
di iPhone kamu bisa bertambah 256GB. Nggak cuma itu, Eye juga memiliki power battery-nya sendiri dan wireless charging. It’s doubling your
battery life!
Dengan adanya Eye case
ini mungkin bisa membuat para anti-Android
dan anti-iPhone jadi bersatu. Karena,
case ini membuat kamu menjadi iPhone user sekaligus Android user.
Project ini memang sedang diajukan Joseph melalui Kickstarter. Kamu bisa mendukung project
Eye case ini di Kickstarter. Eye
dibanderol dengan harga $95 (sekitar 1,26 juta rupiah) tanpa 4G dan $129
(sekitar 1,72 juta rupiah) dengan 4G. Eye case juga akan tersedia untuk iPhone 7, 6, dan 6S, serta iPhone 7 Plus, 6 Plus, dan 6S Plus. ESTI berharap Eye case ini sudah bisa dikirim kepada pendukungnya di bulan Agustus atau
September tahun ini.
-
Dwi Andini Witamasari
Text